[TAFSIR AL QURTHUBI] Al Baqarah ayat 25 : Min Qoblu
Alih Bahasa : Reza Ervani
w
Firman Allah Ta’ala :
قَالُوا هَٰذَا الَّذِي رُزِقْنَا مِن قَبْلُ
… mereka mengatakan: “Inilah yang pernah diberikan kepada kami dahulu” … (Surah Al Baqarah ayat 25)
Imam Al Qurthubi dalam Al Jami’ li ahkamil Quran menuliskan :
وَمَعْنَى (مِنْ قَبْلُ) يَعْنِي فِي الدُّنْيَا،
Makna Min Qoblu adalah waktu di Dunia
وَفِيهِ وَجْهَانِ: أَحَدُهُمَا- أَنَّهُمْ قَالُوا هَذَا الَّذِي وُعِدْنَا بِهِ فِي الدنيا.
Padanya terdapat dua pendapat :
Yang pertama : Bahwa mereka berkata : Ini yang dijanjikan kepada kami tentangnya saat di dunia
والثاني- هذا الذي رزقنا الدُّنْيَا، لِأَنَّ لَوْنَهَا يُشْبِهُ لَوْنَ ثِمَارِ الدُّنْيَا، فَإِذَا أَكَلُوا وَجَدُوا طَعْمَهُ غَيْرَ ذَلِكَ وَقِيلَ:” مِنْ قَبْلُ” يَعْنِي فِي الْجَنَّةِ لِأَنَّهُمْ يُرْزَقُونَ ثُمَّ يُرْزَقُونَ، فَإِذَا أُتُوا بِطَعَامٍ وَثِمَارٍ فِي أَوَّلِ النَّهَارِ فَأَكَلُوا مِنْهَا، ثُمَّ أُتُوا مِنْهَا فِي آخِرِ النَّهَارِ قَالُوا: هَذَا الَّذِي رُزِقْنَا مِنْ قَبْلُ، يَعْنِي أُطْعِمْنَا فِي أَوَّلِ النَّهَارِ، لِأَنَّ لَوْنَهُ يُشْبِهُ ذَلِكَ، فَإِذَا أَكَلُوا مِنْهَا وَجَدُوا لَهَا طَعْمًا غَيْرَ طَعْمِ الْأَوَّلِ.
Yang kedua : Ini yang direzekikan kepada kami di dunia, karena warnanya serupa dengan warna buah-buahan dunia, maka saat mereka menyantapnya mereka mendapatinya tidak serupa dengan itu,
Pendapat Lain : Min Qoblu, yakni di Surga, dikarenakan disana mereka diberikan rezeki terus-menerus. Jika datang kepada mereka santapan dan buah-buahan pada awal siang, mereka menyantapnya. Kemudian datang lagi di akhir siang, mereka berkata : “Ini sebagaimana yang direzekikan kepada kami sebelumnya”, yakni yang dihidangkan kepada kami di awal siang, dikarenakan warnanya serupa dengan yang dihidangkan waktu itu. Setelah mereka menyantapnya ternyata tidak sama dengan apa yang mereka santap di awal tadi.
Allahu Ta’ala ‘A’lam
Leave a Reply